(MIS-ALMOURKY.SCH.ID) – Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Al mourky menggelar Shalat Dhuha secara berjamaah sebelum Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dilaksanakan. Aktivitas itu diikuti oleh seluruh peserta didik, bertempat di halaman madrasah. Jumat (11/03/2022)
Bertindak sebagai imam dalam pelaksanaan Shalat Dhuha, adalah Siswa kelas 4 atas nama Muhamad Fadil Alfatir Paputungan.
Usai melaksanakan shalat, Suwarin Rais Nusi Koordinator Shalat Dhuha menyampaikan bahwa pelaksanaan Shalat Dhuha merupakan kegiatan positif dan bermanfaat untuk dibiasakan kepada para peserta didik.
“Tujuan terus digiatkannya Shalat Dhuha, yakni agar tidak meremehkan shalat sunnah. Jika sudah terbiasa melaksanakan shalat sunnah, maka sejatinya yang wajibpun tidak akan pernah ditinggalkan, oleh karena itu saya ingin membiasakan kegiatan positif dan bermanfaat ini kepada para peserta didik di Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Al Mourky,” tutur Suwarin
Sementara itu kepala Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Al Mourky Hj. Asni Ilham menyampaikan Sholat Dhuha berjamaah ini merupakan program MIS Almourky yang sudah dilaksanakan selama ini, namun sebelumnya masih dilaksanakan di kelas masing-masing. Dan beliau juga mengapresiasi serta mendukung penuh atas program tersebut, demi meraih keberkahan serta memperkuat karakter peserta didik, sehingga menjadi insan bertakwa, dan nantinya juga akan ditularkan ke lingkungan keluarganya.
“Atas nama pribadi dan juga sebagai Kepala Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Al Mourky, saya mengapresiasi serta mendukung program yang dilakukan hari ini. Semoga lewat Shalat Dhuha berjamaah ini kita dapat memperoleh berkah, khususnya untuk Madrasah Ibtidaiyah Swasta (MIS) Al Mourky. Sebab hakikat Shalat Dhuha adalah pembuka pintu rezeki, sehingganya saya yakin dengan melaksanakannya setiap pagi, maka rejeki kita akan terbuka dengan seluas-luasnya,” ujar Asni.
“Semoga kita semua dapat terus konsisten dalam menjalankan kegiatan seperti ini, agar bisa membantu pengembangan madrasah dan terus semangat membantu peserta didik untuk dekat dengan Allah Subhanahu wa ta’ala,” tutupnya.
Beri Komentar